Lebih baik mandi air dingin atau air hangat terus menjadi perdebatan di tengah masyarakat. Banyak yang mempertanyakan manakah di antara kedua opsi tersebut yang lebih sehat. Pada dasarnya, mandi air hangat maupun air dingin punya manfaat tersendiri bagi kesehatan. Oleh karena itu, yuk cari tahu manfaat mandi air hangat dan mandi air dingin.
Beragam Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan
Manfaat Mandi Air Hangat Pagi Hari
Mandi air hangat diketahui menawarkan beragam manfaat bagi kesehatan. Apabila Anda gemar mandi air hangat di pagi hari, maka akan membantu membuat pembuluh darah melebar sehingga aliran darah menjadi lebih lancar. Sehingga menggunakan air hangat untuk mandi di pagi hari akan membuat Anda lebih siap untuk beraktivitas seharian.
Baca Juga: Cara Membuat Kolam Terpal untuk Budidaya Ikan Lele. Simak Disini!
Manfaat Mandi Air Hangat Malam Hari
Setelah seharian beraktivitas, otot-otot tubuh akan terasa tegang. Sehingga mandi air hangat di malam hari akan membuat tubuh anda menjadi rileks. Diketahui bahwa air hangat ini akan membantu melemaskan otot dan membuat anda merasa lebih santai. Selain itu, berendam air hangat yang telah diberi aromaterapi dapat mengurangi tingkat stres, meningkatkan kualitas tidur, dan memperbaiki sirkulasi darah. Baik untuk kesehatan jantung sehingga meningkatkan kesehatan dan mengurangi resiko sakit. Hal ini sangat cocok untuk Anda yang lelah setelah bekerja seharian.
Cara Mandi Air Hangat yang Benar
Supaya mendapatkan beragam manfaat mandi air hangat seperti yang telah disebutkan, maka Anda perlu memperhatikan suhu air yang akan digunakan. Suhu air hangat yang digunakan untuk mandi sebaiknya tidak lebih tinggi dari 44 derajat celcius. Karena mandi air panas dengan suhu di atas itu mungkin dapat membuat kulit terasa melepuh.
Mandi dengan air hangat juga cocok di saat Anda ingin membersihkan tubuh dari kotoran, penyakit maupun minyak yang terdapat pada kulit. Hal ini disebabkan karena air hangat dapat membesarkan pori-pori kulit sehingga kulit mudah dibersihkan. Serta, dianjurkan untuk tidak mandi dan berendam terlalu lama menggunakan air hangat. Sebab dikhawatirkan akan menyebabkan kulit kering atau menimbulkan masalah kulit lainnya. Adapun waktu ideal mandi air hangat yang dapat memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh yaitu 5-10 menit saja.
Kontraindikasi dan Peringatan saat Mandi Air Hangat
Meskipun punya beragam manfaat, mandi air hangat terlalu sering juga tidak baik. Karena air hangat akan membuat kulit tidak bisa mengeluarkan panas dari dalam tubuh. Alhasil, suhu tubuh pun menjadi lebih panas.
Sehingga, saat keluar dari kamar mandi, tubuh bisa mengalami hipotermia lantaran suhu udara di sekitar yang jauh lebih rendah. Mandi menggunakan air hangat terlalu lama juga memberikan efek kering pada kulit. Pasalnya air panas mengganggu fungsi kelenjar minyak yang berguna sebagai pelembap alami.
Beragam Manfaat Mandi dengan Air Dingin Bagi Kesehatan
Manfaat Mandi Menggunakan Air Dingin Pagi Hari
Manfaat mandi air dingin tidak kalah beragam dari manfaat mandi air hangat. Ketika Anda mandi di pagi hari menggunakan air dingin, maka suhu air yang dingin ini akan membuat otak memproduksi hormon norepinefrin. Hormon tersebut sejenis adrenalin yang mampu membuat pikiran tetap waspada. Sehingga, tubuh pun akan terasa lebih segar dan semangat untuk beraktivitas.
Manfaat Mandi Menggunakan Air Dingin Malam Hari
Meski banyak yang percaya bahwa mandi malam dengan air dingin dapat mengganggu kualitas tidur, ternyata hal ini tidak sepenuhnya benar. Menggunakan air dingin untuk mandi pada malam hari bisa juga membantu menenangkan otot yang nyeri setelah olahraga. Selain itu air dingin akan meringankan kolagen dalam ligament dan meningkatkan sistem muskuloskeletal.
Cara Mandi Air Dingin yang Benar
Guna memperoleh manfaat mandi air dingin, maka suhu air yang digunakan juga perlu diperhatikan. Idealnya, suhu air yang digunakan berkisar pada 21 derajat celcius. Suhu tersebut yang paling ideal pada suhu normal manusia, yaitu antara 36,5 derajat celcius.
Meski sebenarnya tubuh mampu menyesuaikan diri dengan kondisi air yang dingin, namun air dengan suhu di bawah 21 derajat celcius mungkin akan kurang nyaman digunakan untuk mandi sehari-hari lantaran terasa sedingin es.
Kontraindikasi dan Peringatan saat Mandi Air Dingin
Meskipun mandi air dingin memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, beberapa kondisi bisa juga membuat air dingin ini justru berbahaya bagi tubuh. Pada sebagian orang, mandi menggunakan air dingin ternyata dapat membuat kulit terasa lebih kering.
Baca Juga: Cara Membuat Saringan Air Sederhana di Rumah untuk Filter Air Sumur Maupun PDAM
Rasa tidak nyaman akan Anda rasakan karena air membuat sekujur tubuh terasa dingin. Biasanya, hal ini terjadi ketika cuaca diluar sedang dingin dan Anda memutuskan untuk tetap mandi menggunakan air dingin.
Kesimpulan
Dari ulasan di atas dapat disimpulkan bahwa manfaat mandi air hangat maupun air dingin sangat beragam. Untuk air hangat, dapat membantu melancarkan peredaran darah, melemaskan otot, dan lain sebagainya. Sementara mandi air dingin akan membuat tubuh dan pikiran terasa lebih segar, bahkan dapat meredakan nyeri otot setelah olahraga.
Oleh karena itu, Anda sebaiknya menggunakan produk UNNU seperti Kran Mixer Panas Dingin dan Hand Shower sebagai penunjang peralatan di kamar mandi. Sehingga Anda bisa dengan mudah mandi menggunakan air hangat maupun air dingin sesuai kebutuhan. Dapat pula melengkapi kamar mandi dengan produk lainnya, seperti Soap Dispenser, Floor Drain, dan lain-lain supaya waktu mandi terasa lebih nyaman.